
YOGYAKARTA – Mengawali langkah di tahun yang baru, jajaran Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum (Kemenkum ) DIY mengikuti Apel Pagi Awal Tahun 2026 secara virtual pada Senin (05/01/2026). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan pusat guna memperkuat komitmen kinerja dan integritas di lingkungan Kementerian Hukum RI.

Bertempat di Aula Kanwil Kemenkum DIY, Kepala Kantor Wilayah Agung Rektono Seto didampingi para Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Manajerial, serta seluruh pegawai mengikuti jalannya apel dengan khidmat. Apel ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Hukum RI, Nico Afinta yang memberikan amanat penting bagi seluruh jajaran di tingkat pusat maupun daerah.
Dalam amanatnya, Nico menekankan pentingnya semangat baru dalam memberikan pelayanan publik yang lebih transparan, akuntabel, dan profesional. Ia juga mengingatkan agar seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kementerian Hukum segera mengakselerasi program kerja tahun 2026 sesuai dengan target kinerja yang telah ditetapkan.
Menanggapi arahan tersebut, Kepala Kanwil Kemenkum DIY Agung Rektono Seto menyatakan kesiapannya untuk mengimplementasikan poin-poin penting yang telah disampaikan. “Tahun 2026 ini harus kita jadikan momentum untuk meningkatkan kualitas layanan hukum di wilayah Yogyakarta. Sinergi dan kolaborasi antar divisi harus terus diperkuat agar kita dapat mencapai target yang maksimal,” tegasnya usai kegiatan.
Dengan dilaksanakannya apel pagi awal tahun ini, diharapkan seluruh pegawai Kanwil Kemenkum DIY memiliki visi yang sama dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai abdi masyarakat, serta mampu menghadapi tantangan di tahun 2026 dengan penuh dedikasi.


