YOGYAKARTA - Kantor Wilayah Kementerian Hukum DIY secara rutin mengadakan senam pagi setiap Jumat di halaman kantor. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai, mulai dari staf hingga pejabat, dengan penuh semangat, Jumat (31/1/2025).
Senam pagi ini merupakan inisiatif Kanwil Kemenkum DIY untuk menjaga kebugaran dan kesehatan jasmani para pegawai. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum DIY, Agung Rektono Seto, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan produktif.
"Kami percaya bahwa pegawai yang sehat akan lebih produktif dalam bekerja," ujar Agung. "Senam pagi ini adalah salah satu upaya kami untuk memastikan seluruh pegawai tetap bugar dan semangat dalam menjalankan tugas," lanjutnya.
Para pejabat lainpun menyambut baik kegiatan ini. Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Eem Nurmanah, salah satu peserta senam, mengungkapkan bahwa Ia merasa lebih segar dan berenergi setelah mengikuti senam pagi.
Kegiatan senam pagi ini diharapkan dapat terus membudaya di lingkungan Kanwil Kemenkum, sehingga tercipta lingkungan kerja yang sehat dan produktif.
Humas Kanwil Kemenkumham DIY - Jogja Pasti Istimewa