YOGYAKARTA – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, Kantor Wilayah Kementerian Hukum DIY terus melakukan berbagai perbaikan pada sarana dan prasarana di lingkungan kantor. Langkah ini dilakukan sebagai bentuk komitmen untuk memberikan layanan yang lebih nyaman, informatif, dan responsif bagi masyarakat.
Perbaikan yang dilakukan mencakup berbagai aspek, mulai dari pemasangan banner public campaign untuk meningkatkan kesadaran hukum masyarakat, pembaruan informasi di Google Maps agar memudahkan akses dan pencarian lokasi kantor, hingga peningkatan sarana dan prasarana pendukung layanan, seperti ruang tunggu yang lebih nyaman, fasilitas layanan berbasis digital, serta sistem antrian yang lebih efisien.
Kepala Kanwil Kemenkum DIY menegaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk menghadirkan pelayanan publik yang lebih baik.
"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Dengan perbaikan sarana dan prasarana ini, kami berharap masyarakat bisa mendapatkan pelayanan yang lebih mudah, cepat, dan nyaman. Ini adalah bagian dari tanggung jawab kami untuk memberikan yang terbaik," ujarnya.
Langkah ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang merasakan manfaat langsung dari peningkatan fasilitas yang dilakukan. Dengan terus berinovasi dan beradaptasi terhadap kebutuhan publik, Kanwil Kemenkum DIY menunjukkan keseriusan dalam memberikan layanan yang profesional dan prima bagi masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya.